D_kakap Toy review ,just a simple review ^^ D Kakap ! Toy Review: Apakah Hidup ini adil di mata rakyat kelas bawah?

Senin, 27 April 2015

Apakah Hidup ini adil di mata rakyat kelas bawah?

Keadilan menurut Aristoteles adalah kelayakan dalam tindakan manusia. Kelayakan diartikan sebagai titik tengah antara kedua ujung ekstrim yang terlalu banyak dan terlalu sedikit. Kedua ujung ekstrim ini menyangkut dua orang atau benda. Bila kedua orang tersebut mempunyai kesamaan dalam ukuran yang telah ditetapkan, maka masing-masing orang harus memperoleh benda atau hasil yang sama, kalau tidak sama, maka masing masing orang akan menerima bagian yang tidak sama, pelangggaran terhadap proporsi tersebut disebut tidak adil.

Rakyat kelas bawah disini adalah rakyat dengan ekonomi yang rendah atau bisa dibilang rakyat susah yang sulit untuk mencukupi kebutuhan hidupnya sendiri maupun keluarganya

keadilan di mata rakyat kelas bawah tentunya berbeda-beda sesuai dengan pribadi individu mereka masing-masing,tetapi sesuai yang saya lihat sendiri banyak rakyat kelas bawah memandang hidup ini tidaklah adil di banding mereka rakyat di kelas atas ( rakyat yang mapan).rakyat kelas atas tentunya sudah mampu dalam memenuhi kehidupan mereka bahkan mereka dapat memenuhi kebutuhan nya yg lain,sedangkan rakyat kelas bawah sangat sulit memenuhi kebutuhan utamanya seperti makan dll
maka dari itulah rakyat kelas bawah memandang dunia ini tidak adil
kita ambil contoh saja,anak yg di lahirkan oleh keluarga yang kaya dan anak yg di lahirkan oleh keluarga yang serba kekurangan,apakah adil??tentu saja tidak,dari sana saja kita bisa liat dari faktor keberuntungan si anak yg lahir yg serba kekurangan sudah sangat kurang beruntung.

tetapi di samping hal itu ada hal yang akan membuat individu merasa hidup itu akan adil,yaitu rasa bersyukur,misalnya saja si anak yg kaya merasa hidupnya sangat kekurangan maka dia akan menganggap dunia ini tidak adil,dan jika anak miskin yg tidak beruntung merasa bersyukur atas apa yang dia miliki maka dia akan merasa dunia ini sangat indah dan adil

jadi semua itu tergantung individu masing-masing

Tidak ada komentar:

Posting Komentar